Senin, 24 September 2012

Perlu Perbaikan Perencanaan Penanganan Jalan

MEDIA BANGGAI-Luwuk. Penanganan masalah jalan di daerah ini menjadi masalah serius. Pemerintah daerah perlu melakukan pembenahan dari aspek perencanaan dalam setiap program penanganan jalan. Kepala Dinas Binamarga dan Pengairan Kabupaten Banggai Ir.Andi Djalaludin, mengakui adanya kelemaan aspek perencanaan teknis penanganan jalan yang selama ini terjadi, baik pada proses peningkatan jalan, maupun pembangunan jalan.Dijelaskan, secara teknis, seharusnya SKPD akan membuat perencanaan baik dari aspek perencanaan pengalokasikan anggaran hingga pada aspek pengalokasikan anggaran untuk lokasi kegiatan. Menurut dia, yang kurang selama ini adalah peletakan alokasi anggaran terhadap lokasi kegiatan khususnya dibidang penanganan jalan, tidak berdasarkan analisa dan perhitungan teknis. “Itulah yang biasa membuat masyarakat mengeluhkan soal kalitas jalan, kok jalan yang baru diperbaiki sudah rusak dalam waktu singkat,” tuturnya.
Andi mengatakan, jika pengalokasikan anggaran dan penempatan lokasi kegiatan benar-benar didasarkan pada perhitungan dan analisa teknis, mudah-mudahan hal tersebut dapat me-minimalisir keluhan masyarakat. *gafar
Disqus Comments